Cara Membuat Email Akun Gmail

Oleh : aQn on Jumat, 23 September 2011

Cara Membuat Email dengan Gmail
Sebenarnya cara membuat email akun Gmail merupakan suatu hal yang mudah. Namun bagi Anda yang ingin tahu caranya, silahkan cermati tutorial pada artikel ini. Sebagai tambahan, akun Gmail ini digunakan untuk membuat blog dengan platform Blogspot / Blogger.

Gmail adalah sebuah layanan dari Google yang menyediakan akun email gratis.




Baiklah, langsung saja kita mulai. Berikut ini adalah caranya :

1. Kunjungi website http://mail.google.com. Tampilannya seperti gambar dibawah ini :

Membuat Akun Gmail
Halaman Pembuatan Akun Google Mail


2. Lalu Pilih "Buat Akun" pada kanan atas halaman. Selanjutnya anda akan berada pada halaman pembuatan akun gmail sekaligus akun google. Isikan data anda dengan benar. Nantinya alamat email anda akan seperti ini, contoh : namaanda@gmail.com. Jangan lupa isikan pertanyaan keamanan beserta jawabannya, ini diperlukan untuk pemulihan akun anda jika sewaktu-waktu anda lupa password.

Mendaftar Email Gmail
Form Pendaftaran Gmail


3. Setelah semua data telah anda isi, lalu klik tombol "Saya Menerima, Buat Akun Saya". Kemudian akan tampil seperti ini :

Sukses Daftar Email
Selamat ! Anda telah terdaftar sebagai pengguna Gmail...


4. Pilih "Tunjukkan akun saya", dan anda akan dibawa menuju halaman Gmail.

Halaman Gmail
Halaman Gmail


5. Selesai.

Mudah bukan ? Selamat, anda telah memiliki sebuah akun email dengan menggunakan Google Mail. Jika anda sudah mempunyai email gmail dan ingin langsung membuat Blog dengan blogspot, langsung saja kunjungi artikel Tutorial Cara Membuat Blog di Blogspot.


Klik tombol like diatas... Jika anda menyukai artikel ini.
Terima Kasih telah mengunjungi Blog ini,
Jangan lupa untuk memberikan komentar pada form dibawah post ini...

Share / Bagikan Artikel ini ke teman Anda :

{ 0 Komentar...Tambahkan Komentar Anda }

Posting Komentar

Jika Anda berkenan, silahkan tinggalkan komentar Anda pada kolom komentar, untuk berpartisipasi dengan Blog ini.
Mohon mempergunakan bahasa yang baik dan sopan.
Terima Kasih...